Halo, Sobat Suka Fakta! Pernah nggak sih kalian berpikir kenapa pendidikan itu penting banget? Eits, pendidikan bukan cuma soal belajar di sekolah atau kuliah, tapi juga tentang bagaimana kita bisa membentuk masyarakat yang lebih baik.
Pendidikan membantu kita menjadi pribadi yang lebih kritis, kreatif, dan siap menghadapi berbagai tantangan dalam hidup. Dengan pendidikan yang baik, kita bisa membuka banyak pintu kesempatan, baik di dunia kerja maupun dalam kehidupan sehari-hari.
Nah, dalam artikel ini, kita bakal mengupas tuntas 10 negara yang punya sistem pendidikan paling top di dunia. Negara-negara ini berhasil menyediakan pendidikan berkualitas dan menciptakan lingkungan belajar yang mendukung perkembangan siswa.
Mereka berhasil membangun sistem pendidikan yang bisa diakses semua orang, memberikan peluang yang sama, dan terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan warganya, yang bisa berpengaruh pada kualitas negaranya juga.
Yup! Biasanya, negara dengan pendidikan terbaik di dunia adalah negara yang masuk kategori negara maju. Gak heran, sih. Soalnya, dengan mementingkan pendidikan, maka itu memperlihatkan keseriusan negara dalam mempersiapkan generasi yang berkualitas untuk memimpin negara di masa depan.
Pendidikan ini sangat penting banget, lho, Sob. Coba liat Jepang. Negara yang sempat hancur karena Perang Dunia II ini berhasil bangkit dengan sangat cepat. Bahkan, Indonesia tertinggal jauh dari Jepang, padahal proses “bangun” dari keterpurukan dua negara ini terjadi dalam waktu yang tidak jauh berbeda.
Hal itu dikarenakan Jepang benar-benar sangat mementingkan pendidikan, berbeda dengan Indonesia. Yup! Pendidikan memang benar-benar memegang peran yang sangat krusial dalam kemajuan suatu negara.
Negara dengan Pendidikan Terbaik dan Termaju di Dunia
Nah, tanpa berlama-lagi, langsung aja yuk kita lihat negara dengan pendidikan terbaik di dunia. Menurut kamu, ada Indonesia gak? Buat tau jawabannya, ikuti terus artikel ini sampai akhir, ya, Sob!
1. Amerika Serikat
Amerika Serikat memiliki sistem pendidikan yang diakui paling terbaik di dunia. Sebuah survei menunjukkan bahwa sebanyak 1.057.000 mahasiswa internasional terdaftar di universitas-universitas di AS pada tahun lalu. Hal ini menunjukkan popularitas dan keberhasilan sistem pendidikan di negara ini.
Kualitas hidup mahasiswa internasional di Amerika Serikat sangat baik, dengan banyaknya peluang magang, pekerjaan paruh waktu, dan kegiatan ekstrakurikuler yang mendukung pengalaman budaya yang beragam dan memperkaya.
Selain itu, AS memiliki banyak universitas terbaik dunia seperti Massachusetts Institute of Technology (MIT), Stanford University, dan Harvard University, yang semuanya terkenal karena keunggulan akademis dan kemampuan penelitiannya.
Pendidikan di Amerika Serikat meliputi pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar dan menengah, serta pendidikan tinggi. Kualitas dan peluang yang ditawarkan oleh sistem pendidikan di AS menjadikannya destinasi utama bagi siswa dari seluruh dunia.
2. Inggris
Inggris memiliki sistem pendidikan yang luar biasa dan tradisi pendidikan yang kuat. Tingkat literasi di Inggris mencapai 99%, dan tingkat pencapaian pendidikan tinggi sebesar 57,47%. Universitas-universitas bergengsi seperti Universitas Oxford dan Universitas Cambridge semakin memperkuat posisi Inggris sebagai salah satu negara dengan pendidikan terbaik di dunia.
Sistem pendidikan di Inggris dirancang untuk memberikan siswa landasan yang kuat dalam mata pelajaran inti sambil mendorong pemikiran kritis dan kreativitas. Selain itu, Inggris Raya menarik banyak mahasiswa internasional setiap tahunnya, yang mencari pendidikan berkualitas tinggi dan peluang akademis yang luas.
Dukungan pemerintah dan berbagai beasiswa yang tersedia membuat pendidikan di Inggris semakin dapat diakses oleh berbagai kalangan.
3. Jerman
Jerman dikenal dengan sistem pendidikan yang praktis dan terfokus. Tingkat pendidikan tinggi di Jerman mencapai 64%, menunjukkan betapa pentingnya pendidikan bagi masyarakat Jerman. Sistem pendidikan di Jerman sangat menekankan pendidikan praktis, yang membuat lulusan dari negara ini sangat siap untuk masuk ke dunia kerja.
Jumlah mahasiswa internasional yang belajar di Jerman terus meningkat, mencapai lebih dari 2,9 juta tahun lalu. Jerman juga dikenal memiliki universitas bergengsi, seperti Universitas Teknik Munich dan Universitas Heidelberg yang dikenal dengan kualitas akademik dan kemampuan penelitiannya yang tinggi.
Selain itu, sistem pendidikan di Jerman juga sangat inklusif, memberikan kesempatan yang sama bagi semua siswa untuk belajar dan berkembang. Dengan semua kelebihan ini, tidak mengherankan jika Jerman selalu menjadi pilihan utama bagi banyak mahasiswa internasional yang mencari pendidikan berkualitas.
4. Kanada
Kanada terkenal dengan sistem pendidikan yang mudah diakses oleh semua kalangan. Tingkat pendidikan tinggi di Kanada mencapai 66,36%, sebuah angka yang mengesankan dan mencerminkan komitmen negara ini terhadap pendidikan berkualitas.
Universitas-universitas di Kanada, seperti Universitas Toronto dan Universitas British Columbia, selalu masuk dalam peringkat teratas dunia. Infrastruktur pendidikan di Kanada juga sangat baik, menyediakan lingkungan belajar yang kondusif dan fasilitas yang lengkap untuk mendukung perkembangan akademis dan personal siswa.
Selain itu, Kanada juga dikenal dengan pendekatannya yang inklusif dalam pendidikan. Semua warga negara memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan pendidikan, dari pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi.
Sistem pendidikan di Kanada dirancang untuk mendorong pemikiran kritis dan keterlibatan aktif siswa dalam proses belajar. Hal ini tidak hanya meningkatkan kualitas pendidikan, tetapi juga mempersiapkan siswa untuk menghadapi tantangan di dunia kerja.
5. Jepang
Jepang adalah negara yang sangat memperhatikan pendidikan. Tingkat pendidikan tinggi di Jepang mencapai 64%, menunjukkan betapa pentingnya pendidikan bagi masyarakat Jepang. Sistem pendidikan di Jepang sangat terstruktur dan fokus pada pengembangan keterampilan akademis dan praktis siswa.
Universitas-universitas di Jepang, seperti Universitas Tokyo dan Universitas Kyoto, terkenal dengan kualitas akademik dan penelitiannya yang tinggi. Selain itu, siswa Jepang juga menunjukkan kinerja luar biasa dalam berbagai penilaian internasional seperti tes PISA, membuktikan efektivitas sistem pendidikan negara ini.
Jepang sangat berkomitmen terhadap pembelajaran seumur hidup. Budaya belajar yang kuat dan dedikasi untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan menjadikan Jepang sebagai salah satu negara dengan pendidikan terbaik di dunia.
Pemerintah Jepang juga mendukung berbagai program pendidikan dan penelitian, memastikan bahwa setiap siswa memiliki akses ke pendidikan berkualitas. Yup! Dari dulu pemerintah Jepang memang sangat peduli dengan kualitas pendidikan dalam negeri.
Bahkan, saat Perang Dunia II pasca Jepang di bom atom, Kaisar Hirohito saat itu justru bertanya tentang berapa jumlah guru yang tersisa. Ya, di kondisi negara yang luluh lantak saat itu, Kaisar Hirohito merasa negaranya tidak belajar.
Kaisar mengatakan bahwa Jepang memang kuat dari segi persenjataan dan strategi perang. Tapi, Jepang tidak mengetahui bagaimana cara membuat bom seperti apa yang telah membumihanguskan Hiroshima dan Nagasaki.
Oleh karena itu, kaisar meminta para jenderalnya untuk menyelamatkan para guru yang tersisa. Mungkin terdengar sepele, tapi nyatanya Jepang benar-benar bisa bangkit dari keterpurukan itu.
Saat itu Kaisar mengatakan pada rakyatnya bahwa Jepang akan bertumpu pada guru, bukan kepada kekuatan pasukan militer. Momen ini lah yang menjadi tonggak kebangkitan Jepang sehingga menjadi salah satu negara maju hanya dalam kurun waktu 20 tahunan.
6. Australia
Australia adalah negara yang dikenal dengan pendidikan berkualitas tinggi dan sistem yang sangat inklusif. Tingkat literasi di Australia bahkan mencapai 99%. Selain itu, Australia juga memiliki banyak universitas top dunia, seperti Universitas Melbourne dan Universitas Sydney, yang menawarkan berbagai program studi berkualitas tinggi.
Pendidikan di Australia tidak hanya fokus pada akademik, tetapi juga pada pengembangan keterampilan sosial dan emosional siswa. Selain kualitas akademis, Australia juga menawarkan lingkungan belajar yang sangat mendukung.
Negara ini memiliki budaya yang beragam dan ramah, menjadikannya tempat yang sempurna bagi siswa internasional untuk belajar dan berkembang. Selain itu, sistem pendidikan di Australia juga sangat fleksibel, memungkinkan siswa untuk memilih program studi yang sesuai dengan minat dan bakat mereka.
7. Irlandia
Irlandia telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa dalam mengembangkan sistem pendidikannya. Dengan tingkat pendidikan tinggi yang mencapai 62,88%, negara ini membuktikan bahwa investasi besar dalam pendidikan dapat membawa hasil yang signifikan.
Pemerintah Irlandia terus mendukung berbagai pengembangan sektor pendidikan, memastikan bahwa setiap siswa memiliki akses ke pendidikan berkualitas. Universitas-universitas di Irlandia, seperti Trinity College Dublin dan University College Dublin, terkenal dengan program-program akademisnya yang komprehensif dan berkualitas tinggi.
Selain itu, Irlandia juga menawarkan lingkungan belajar yang menarik dan mendukung. Dukungan pemerintah yang kuat dalam bentuk beasiswa dan program bantuan keuangan membuat pendidikan di Irlandia dapat diakses oleh lebih banyak siswa, termasuk siswa internasional.
Irlandia juga dikenal dengan budayanya yang ramah dan inklusif, menjadikannya tempat yang ideal untuk belajar dan berkembang. Dengan semua kelebihan ini, tidak heran jika Irlandia selalu masuk dalam daftar negara dengan pendidikan terbaik di dunia.
8. Singapura
Singapura dikenal dengan sistem pendidikan yang sangat terstruktur dan inovatif. Menurut survei Ipsos, 75% responden di Singapura menilai kualitas pendidikan di negara ini sangat baik. Sistem pendidikan di Singapura dirancang untuk memastikan bahwa setiap siswa mendapatkan pendidikan berkualitas tinggi, mulai dari pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi.
Fokus pada STEM (sains, teknologi, teknik, dan matematika) juga sangat kuat di Singapura, sehingga menjadikan negara ini unggul dalam bidang teknologi dan inovasi. Selain itu, Singapura memiliki berbagai program dan kebijakan yang mendukung pendidikan inklusif dan berkualitas.
Pemerintah Singapura secara aktif berinvestasi dalam infrastruktur pendidikan dan pelatihan guru, memastikan bahwa setiap siswa memiliki akses ke pendidikan yang terbaik. Universitas-universitas di Singapura, seperti National University of Singapore (NUS) dan Nanyang Technological University (NTU), selalu masuk dalam peringkat teratas dunia, menarik banyak mahasiswa internasional setiap tahunnya.
9. Norwegia
Norwegia adalah salah satu negara dengan sistem pendidikan paling inklusif dan berkualitas di dunia. Dengan tingkat literasi mencapai 100%, Norwegia menunjukkan komitmen yang kuat terhadap pendidikan untuk semua.
Sistem pendidikan di Norwegia sangat inklusif, menyediakan pendidikan gratis dari tingkat dasar hingga universitas. Pemerintah Norwegia menempatkan pendidikan sebagai prioritas utama, memastikan bahwa setiap warga negara memiliki akses yang sama ke pendidikan berkualitas.
Selain itu, sistem pendidikan di Norwegia juga sangat fokus pada pengembangan keterampilan praktis dan akademis siswa. Kurikulum yang dirancang dengan baik dan lingkungan belajar yang mendukung menjadikan Norwegia sebagai salah satu negara dengan pendidikan terbaik di dunia.
Universitas-universitas di Norwegia, seperti University of Oslo dan Norwegian University of Science and Technology (NTNU), terkenal dengan program-program akademis dan penelitian yang berkualitas tinggi. Semua ini membuat Norwegia menjadi destinasi pendidikan yang sangat menarik bagi siswa dari seluruh dunia.
10. Belanda
Belanda adalah negara yang memiliki sistem pendidikan yang sangat terstruktur dan berkualitas. Dengan tingkat pendidikan tinggi mencapai 55,60%, Belanda menunjukkan dedikasinya terhadap pendidikan yang berkualitas dan inklusif.
Sistem pendidikan di Belanda dirancang untuk melayani berbagai kelompok usia, dengan pendidikan dasar yang melayani anak-anak berusia antara 4 – 12 tahun, dan pendidikan menengah wajib hingga usia 18 tahun.
Pendidikan tinggi di Belanda juga terkenal akan kualitas dan aksesibilitasnya, dengan banyak program yang diajarkan sepenuhnya dalam bahasa Inggris. Selain itu, Belanda juga dikenal dengan biaya kuliah yang terjangkau dan biaya hidup yang relatif rendah dibandingkan dengan negara-negara berbahasa Inggris lainnya.
Universitas-universitas di Belanda, seperti University of Amsterdam dan Delft University of Technology, selalu masuk dalam peringkat teratas dunia. Sistem pendidikan yang fleksibel dan inklusif ini menjadikan Belanda sebagai salah satu negara dengan pendidikan terbaik di dunia.
11. Lithuania
Lithuania adalah salah satu negara yang menunjukkan komitmen tinggi terhadap pendidikan bermutu. Dengan tingkat pendidikan tinggi mencapai 57,48%, Lithuania membuktikan bahwa pendidikan adalah prioritas utama bagi pemerintah dan masyarakatnya.
Sistem pendidikan di Lithuania mencakup pendidikan dasar yang wajib bagi anak-anak berusia antara 6 atau 7 dan 16 tahun, serta pelatihan kejuruan yang memungkinkan anak-anak memulai pendidikan kejuruan pada usia 14 tahun.
Selain itu, program pendidikan orang dewasa di Lithuania memungkinkan individu berusia di atas 18 tahun untuk melanjutkan perjalanan pendidikan mereka di sekolah pendidikan umum.
Sistem pendidikan di Lithuania juga sangat inklusif dan mudah diakses oleh semua lapisan masyarakat. Pemerintah Lithuania terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan dengan berbagai inisiatif dan program.
Universitas-universitas di Lithuania, seperti Vilnius University dan Kaunas University of Technology, menawarkan berbagai program akademis yang berkualitas tinggi dan menarik banyak mahasiswa internasional setiap tahunnya.
Berapa Ranking Pendidikan Indonesia di Dunia?
Ranking pendidikan Indonesia di dunia berada di peringkat 68. Hal ini berdasarkan hasil penelitian Program for International Student Assessment (PISA) 2022. Indonesia memiliki skor matematika 379, sains 398, dan membaca 371. Ya, memang perlu diakui bahwa pendidikan Indonesia masih sangat tertinggal dibanding negara-negara maju.
Kesimpulan
Sobat Suka Fakta, negara-negara yang kita bahas tadi menunjukkan betapa pentingnya pendidikan bagi perkembangan dan kemajuan masyarakat. Setiap negara memiliki pendekatan yang unik dalam membangun sistem pendidikan mereka, namun semuanya memiliki kesamaan dalam hal komitmen terhadap pendidikan berkualitas dan inklusif.
Sayangnya, Indonesia tidak masuk dalam daftar negara dengan pendidikan terbaik di dunia. Yup! Ini tentu menjadi catatan bagi kita terutama bagi para pembuat kebijakan, agar bisa lebih memperhatikan kualitas pendidikan di negara kita.
Dengan kualitas pendidikan yang baik, dan akses yang mudah bagi semua lapisan masyarakat, tentu Indonesia bisa menjadi negara yang berkualitas. Karena, bukankah kualitas suatu negara bisa dilihat dari bagaimana sumber daya manusianya? Dan untuk membentuk SDM yang berkualitas, maka dibutuhkanlah pendidikan yang berkualitas juga.
REFERENSI:
- Best Diplomats. (2024). 10 Negara Paling Berpendidikan di Dunia Tahun 2024. Diakses dari https://bestdiplomats.org/most-educated-countries-in-the-world/
- Leap Scholar. (2024). Sistem Pendidikan Terbaik di Dunia: Negara-negara Teratas dan Peringkatnya. Diakses dari https://leapscholar.com/blog/best-education-system-in-the-world-countries-and-ranking/
- Katadata. (2023). 10 Negara yang Dinilai Memiliki Kualitas Pendidikan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?. Diakses dari https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2023/09/11/10-negara-yang-dinilai-memiliki-kualitas-pendidikan-terbaik-di-dunia-ada-indonesia